Bulan Maret itu biasanya jadi bulan yang festive buat XM Gravity, karena kantor gue itu merayakan anniversary-nya di bulan ini! Tahun ini, XM sakseis memasuki umur 6 tahun, masih bocah kalo untuk usia sebuah perusahaan, tapi Alhamdulillah prestasinya banyak yaa :)
Jadi di suatu Jumat yang berbahagia, kita merayakan ulang tahun kantor kita dengan acara syukuran kecil"an di lantai 2 kantor kita, tema kali ini adalah musik, jadi diberi nama #XMusix. Beda dari tahun lalu, selebrasi tahun ini kita buat sederhana namun tetap berkesan dan riang. Kita tumpengan, dan makan siang nasi kotakan bareng-bareng (bukan catering berrykitchen sih Alhamdulillah), sharing petuah hidup dari beberapa yang dituakan di kantor, yang paling berkesan adalah nasehat Mas Arief,
"Kalian yang masih muda, jangan asal masukin. Nanti anaknya empat, kaya gue." (((JANGAN ASAL MASUKIN)))
Ada games juga buat kompetisi antar bussiness unit, anyway jiwa kompetitif kami memang sungguh membara sih kalo udah berhubungan dengan membela nama baik bussiness unit, dan tentunya bussiness unit saya, sebut saja ONE, berhasil menang di games kali ini! *seka air mata haru*
Ada yang gak boleh dilupakan dari setiap acara ulang tahun XM, yaitu #XMAwards. Penghargaan" yang disiapkan XM untuk para #happyagents, yang ditunggu" setiap tahunnya. Ada 20 awards tahun ini, untuk kategori agent paling sering telat, yang paling sering makan, paling lucu, paling stylish, sampai awards untuk agent yang penampilannya tidak sesuai usia. Hari ini, kebetulan gue kebagian jatah ngebacain 4 awards bersama rekan agent yang belom selesai juga menjadi bahan pergosipan di kantor kita. Karena kita baik hati dan bersedia menghibur temen" yang lain, jadi ya oke kita pasrah. *menghibur apeeeeh?!*
Lalu ada yang berbeda dari #XMAwards tahun ini, plakat yang dikasih ke penerima awards tahun ini digambar dan didesign langsung oleh beberapa designer super berbakat dari XM. Gue sampe terpesona banget sama semua ilustrasi dan design yang mereka buat, bagusnya gak tanggung", gue bangga bisa kerja sama designer ciamik kaya mereka. Ya walaupun kadang mengganggu timeline project karena musti ngerjain awards (PM banget, maap.)
Jadi, ini tahun kedua gue ngerayain ulang tahun kantor. Baru 1,5 tahun sih di kantor ini, belom lama lah, berasa belom punya achievement juga kayanya. Tapi gue bisa bersyukur banget dikasih kesempatan kerja di sini, bahagianya berasa banget (deadline dan dimarahin klien, itu diluar itungan ya!), it's so fun surrounded by creative, talented, outstanding and happy people. No wonder we called it The Happiest Agency in Town, with lots of #happyagents.
Selamat memasuki tahun ke 6, XM Gravity. Semoga tetap menjadi ahensi yang bahagia, terdepan dan bisa diandalkan (dan tetap disayang klien!) Thanks for all the happy days, happy moments, happy experiences and happy tummy, for us, happy agents.
See you on #XM7 ♡